JALAN SEHAT SDN KORIPAN
Rabu, 15 Desember 2021. Penilaian Akhir Semester (PAS) telah usai, di sela-sela pembahasan dan proses pengoreksian hasil PAS, siswa siswi bersama Bapak/Ibu Guru SDN Koripan melaksanakan Jalan Sehat di wilayah Desa Koripan. Jalan Sehat Ini dilaksanakan selain untuk mengisi kegiatan pasca PAS, juga untuk menyehatkan badan siswa-siswi sekaligus untuk mengenalkan lingkungan sekitar sekolah SDN Koripan.
Jalan sehat tersebut diikuti oleh semua siswa mulai dari kelas 1 sampai kelas 6. Alhamdulillah semua siswa sangat antusias dan merasa gembira dengan dilaksanakan kegiatan Jalan Sehat tersebut. Rute Jalan Sehat dengan start dari halaman SDN Koripan menuju ke arah selatan ke arah Mbendo, Tasmanis, Njetis Finish di SDN Koripan Kembali.
Bapak Haji Wasnu, S.Pd. selaku Kepala Sekolah SDN Koripan melepas keberangkatan kegiatan tersebut sebelum berangkat Bapak Sunoto, S.Pd. memimpin do'a agar dalam kegiatan tersebut berjalan dengan lancar dan bermanfaat.
Sampai di finish semua siswa disambut dengan pembagian dorpris dan juga pembagian hadiah bagi 3 peserta paling tertib tiap kelas waktu melaksanakan jalan sehat. Semua dorprise telah di persiapkan oleh Bu Wassiti, S.Pd. dan dibantu oleh Ibu-Ibu yang lain. Pembagian dorprise dan hadiah bagi 3 peserta paling tertib tiap-tiap kelas dipimpin oleh Ibu Anis Imroatul Azizah, S.Pd.
Acara tersebut semakin meriah dengan kehadiran Bapak Subowo, M.Pd. selaku Pengawas Sekolah Dasar Kecamatan Bungkal. Beliau juga berkenan melibatkan diri untuk penyerahan hadiah untuk perserta paling tertib.
Semoga acara tersebut bermanfaat bagi seluruh warga SDN Koripan.
Alhamdulillah, Acara berjalan dengan lancar dan aman, semoga tahun depan kita bisa beraktifitas lagi seperti hari ini.
BalasHapus